Pemulihan Data Flashdisk: Cara Memulihkan File yang Dihapus dari Flashdisk

Anda mungkin pernah mengalami kasus kehilangan data di flashdisk yang diakibatkan karena penghapusan, pemformatan, atau kesalahan pengoperasian lainnya. Untuk menghindari kehilangan data sepenuhnya, Anda dapat memulihkan file yang dihapus / diformat dari flashdisk menggunakan Windows CMD dan perangkat lunak pemulihan data yang andal.

Daftar isi

Updated by Daisy on Sep 22,2022

Ikhtisar Pemulihan Data Flashdisk

Karena bentuknya yang kecil, portabel, dan ringan, flashdisk banyak digunakan untuk menyimpan file dan mentransfer data antar perangkat. Namun ternyata, kasus kehilangan data juga cukup sering terjadi pada flashdisk. Penghapusan yang tidak disengaja, pemformatan, serangan virus, dan sistem file menjadi RAW adalah alasan umum yang sering menyebabkan hilangnya data pada media penyimpanan. Untungnya, dengan bantuan perangkat lunak pemulihan data flashdisk tingkat lanjut dan CMD, Anda dapat memulihkan data penting Anda dari flashdisk.

Penting
Prasyarat guna mencapai pemulihan data yang berhasil pada perangkat penyimpanan apa pun adalah bahwa data yang hilang tidak atau belum ditimpa oleh konten baru. Jadi, segera hentikan penggunaan flashdisk Anda setelah terjadi kehilangan data di dalamnya, dan lakukan pemulihan data flashdisk sesegera mungkin.

Perangkat Lunak Pemulihan Data Flashdisk vs. CMD

Ada dua metode yang dapat Anda pilih untuk memulihkan data flashdisk, yaitu menggunakan perangkat lunak pemulihan pihak ketiga, dan juga menggunakan CMD. Anda mungkin bertanya-tanya mana yang lebih baik, dan mana yang bekerja lebih efektif. Berikut adalah bagan perbandingan yang menunjukkan kelebihan dan kekurangan dari kedua cara ini.

Perbandingan CMD Data Recovery Wizard
Skenario Pemulihan File Tersembunyi Penghapusan, pemformatan, file tersembunyi, serangan virus, kerusakan OS, penginstalan ulang OS, dan banyak lagi. 
Cara Pengoperasian Sulit Mudah
Pratinjau File yang Dapat Dipulihkan Tidak  Iya 

Seperti yang Anda lihat, untuk memulihkan file tersembunyi, Anda dapat menggunakan CMD untuk membantu. Jika data flashdisk Anda hilang karena alasan seperti penghapusan atau serangan virus, memilih perangkat lunak pemulihan data profesional tentu akan menjadi pilihan yang lebih baik. Pada bagian selanjutnya, kami akan memperkenalkan kedua metode tersebut secara mendetail. Teruslah membaca dan pelajari lebih lanjut tentang keduanya.

Metode 1. Cara Memulihkan File dari Flashdisk Menggunakan Perangkat Lunak

Di antara ratusan perangkat lunak pemulihan data hard disk, di artikel ini kami ingin merekomendasikan EaseUS Data Recovery Wizard. Perangkat ini tergolong sederhana, andal, dan kuat untuk memulihkan data yang hilang dari flashdisk, termasuk data yang dihapus dan diformat. Berikut adalah fitur terperinci yang dimiliki oleh EaseUS Data Recovery Wizard:

  • Memulihkan data dari semua perangkat removable seperti flashdisk, hard disk, kamera digital, dan masih banyak lagi
  • Memulihkan hampir SEMUA jenis file yang ada seperti foto, video, file audio, Microsoft Excel / Word / PowerPoint, file Adobe, dan lain sebagainya
  • 100% aman, bebas virus, dan bebas plugin.
  • Bekerja dengan sempurna di komputer Windows dan Mac
  • Dua mode pemindaian: Quick Scan dan Deep Scan, membantu Anda menemukan semua file yang Anda inginkan

Selain skenario umum yang sudah disebutkan sebelumnya, perangkat lunak pemulihan data EaseUS juga dapat menyelamatkan file Anda dalam situasi seperti flashdisk tidak menampilkan data di Windows. Unduh sekarang dan pulihkan file yang dihapus dari flashdisk Anda hanya dalam hitungan menit.

Ikuti tiga langkah berikut ini untuk memulihkan file yang dihapus / diformat dari flashdisk:

Langkah 1. Gunakan perangkat lunak pemulihan hard drive EaseUS

Jalankan EaseUS Data Recovery Wizard dan pilih drive di hard disk tempat Anda kehilangan atau menghapus file. Klik Pindai untuk mulai memindai semua data dan file yang hilang.

recover lost data 1

Langkah 2. Pindai untuk menemukan semua data hard drive yang hilang

Perangkat lunak pemulihan hard drive EaseUS akan memindai seluruh drive yang dipilih dan menemukan semua file yang hilang, termasuk semua data yang ada dan yang tersembunyi.

recover lost data 2

Langkah 3. Pratinjau dan pulihkan data dan file hard drive yang hilang

Setelah pratinjau, pilih file yang ingin Anda pulihkan dan klik Pulihkan untuk menyimpannya ke lokasi yang aman di PC Anda atau di perangkat penyimpanan eksternal lainnya. 

recover lost data 3

Berikut video tutorial yang menunjukkan cara menggunakan EaseUS Data Recovery untuk menemukan kembali file yang hilang. Tonton dan pelajari jika Anda tertarik.

Metode 2. Cara Memulihkan Data dari Flashdisk Menggunakan CMD

Saat flashdisk Anda korup atau rusak, beberapa file biasanya akan hilang. Faktanya, file yang hilang ini sebenarnya tersembunyi. CMD dalam hal ini berguna untuk memulihkan data dari flashdisk ketika file disembunyikan dari perangkat Anda. Berikut adalah langkah-langkah menggunakan CMD untuk memulihkan data dari flashdisk.

Langkah 1. Klik "Start" dan masukkan cmd pada kotak pencarian.

Langkah 2. Klik kanan "Command Prompt" dan pilih "Run as administrator".

Langkah 3. Di Command Prompt, ketik attrib –h –r –s / s / d e: *. * dan tekan "Enter".

attrib cmd

Penjelasan Sintaks: Opsi "-h" digunakan untuk menghapus atribut tersembunyi, opsi "-r" untuk menghapus atribut read-only, dan opsi "-s" untuk menghapus atribut sistem. Opsi attrib "/ d" menyertakan direktori, tidak hanya file, tapi ke apa pun yang Anda jalankan. Anda hanya dapat menggunakan / d dengan / s. Bagian "e:" berarti huruf drive dari flashdisk Anda. Gantilah dengan huruf drive Anda sendiri.

Bantuan Tambahan - Cara Melindungi Data di Flashdisk

Setelah kehilangan file penting di USB flash drive, Anda mungkin menyadari perlunya perlindungan data. Ada perlindungan dua arah untuk melindungi file di flashdisk Anda:

  • Kembangkan kebiasaan baik dalam menggunakan perangkat
  • Cadangkan file Anda secara teratur

Kebiasaan baik seperti mengeluarkan (dengan meng-eject) flashdisk sebelum melepasnya dapat membantu mengurangi risiko kehilangan data pada perangkat Anda dan pada saat yang sama memperpanjang masa pakai flashdisk. Namun, meskipun kebiasaan baik dapat meminimalkan resiko tetapi tidak dapat menghilangkan kemungkinan kehilangan data pada flashdisk. Itulah mengapa backup data diperlukan. Anda dapat mencadangkan data flashdisk Anda dengan menyalin file secara manual, atau dengan menggunakan perangkat lunak pencadangan gratis, atau dengan menyinkronkan ke penyimpanan cloud. Masing-masing tentunya memiliki kelebihan dan kekurangan. Terapkan opsi yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda.

Kesimpulan

Secara umum, memulihkan data dari flashdisk dapat dilakukan dengan perangkat lunak pihak ketiga atau CMD. Akan tetapi, skenario yang berlaku tentunya bervariasi. Perangkat lunak pemulihan flashdisk memungkinkan Anda memulihkan data yang dihapus / diformat, sementara CMD hanya dapat mengembalikan file yang tersembunyi dari perangkat Anda. Selain itu, pencadangan data sangat diperlukan jika Anda ingin menghindari kehilangan data sepenuhnya pada perangkat penyimpanan Anda. Meskipun perangkat lunak seperti EaseUS Data Recovery Wizard dapat diandalkan untuk mendapatkan kembali file yang hilang, namun akan lebih baik jika Anda mencegah terjadinya kehilangan data.